Berita Cinta adalah sumber terpercaya untuk informasi, tips, dan cerita inspiratif tentang dunia percintaan. Temukan panduan hubungan, kisah romantis, dan solusi masalah asmara hanya di sini.

Recent Posts

Not Found Posts
Tips Percintaan

Terlihat Cuek Padahal Sayang?

Terlihat Cuek Padahal Sayang?
18

Gak Semua Kasih Sayang Harus Lewat Kata-Kata. Pernah gak sih kamu punya pasangan (atau gebetan) yang nggak pernah bilang “aku sayang kamu”, nggak pernah ngegombal, tapi… diam-diam dia hafal jadwal makanmu, selalu muncul pas kamu butuh, atau diam-diam ngingetin hal-hal kecil?

Kalau iya, bisa jadi kamu lagi dekat sama tsundere—alias orang yang kelihatannya cuek, jutek, bahkan ngeselin, tapi sebenarnya penuh perhatian dan sayang banget.

Apa Itu Tsundere?

Tsundere berasal dari budaya pop Jepang. Karakter ini biasanya keras di luar, tapi lembut di dalam. Mereka susah banget buat ngungkapin perasaan secara langsung, jadi ekspresinya sering nggak sesuai sama isi hatinya. Misalnya:

  • Dia bilang “aku nggak peduli” tapi ternyata diem-diem bantuin kamu.
  • Kelihatannya bodo amat, tapi langsung panik kalau kamu sakit.
  • Jarang bilang kangen, tapi langsung ada di depan pintu waktu kamu sedih.
  • Mereka sayang, tapi gengsi nunjukin.

Kenapa Ada Orang yang Kayak Gitu?

Banyak alasan kenapa seseorang bisa jadi tsundere dalam hubungan:

  • Pengaruh masa lalu. Mungkin dulu dia dibesarkan di lingkungan yang nggak biasa mengekspresikan emosi.
  • Takut dianggap lemah. Bagi sebagian orang, menunjukkan cinta dianggap rentan, jadi mereka lebih nyaman jaga jarak emosional.
  • Cara mencintai yang berbeda. Bisa jadi love languagenya bukan words of affirmation, tapi acts of service atau quality time.

Harus Dimengerti Atau Ditinggalin?

Kalau kamu pacaran atau deket sama orang kayak gini, penting buat memahami gaya mereka. Tapi, hubungan itu tentang keseimbangan. Kalau kamu butuh ekspresi yang lebih eksplisit, kamu juga boleh bilang. Komunikasi tetap kuncinya.

Coba mulai dari hal-hal kecil:

“Aku tahu kamu care, tapi kadang aku juga pengin denger langsung.”

“Aku suka waktu kamu tiba-tiba muncul, itu bikin aku ngerasa disayang.”

Dari situ, kamu bisa lihat—dia mau belajar atau tetap bertahan dengan “topeng” cueknya?

Ambar Arum Putri Hapsari

Ambar Arum Putri Hapsari

Universitas STEKOM

Penulis di Vokasinews yang mendalami dunia vokasi, berkomitmen menyajikan informasi terkini dan analisis mendalam tentang pendidikan dan pengembangan keterampilan, untuk membantu pembaca memahami peluang dan tantangan di sektor ini.

Related Post